Sawahlunto,TargetOnlineNews.com – Wali Kota Sawahlunto Riyanda Putra menghadiri dan menyampaikan apresiasi kepada para siswa, guru, dan tenaga kependidikan di SMP Negeri 5 Sawahlunto dalam acara HUT ke-42 sekaligus reuni alumni yang dirangkai dalam halal bi halal dan syukuran serta pelepasan siswa kelas IX pada Kamis, 17 April 2025 yang lalu.
Wali Kota Riyanda menyebutkan bahwa pendidikan merupakan salah satu dasar yang sangat fundamental dalam mengimplementasikan gerakan menuju Sawahlunto yang lebih maju. Pendidikan berperan penting dalam menyiapkan dan menguatkan serta mengembangkan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.
“Pendidikan menjadi salah satu fondasi utama dalam membangun kota yang maju dan sejahtera. Oleh karena itu, Pemko Sawahlunto memberi perhatian khusus terhadap sektor pendidikan ini,” ungkap Wali Kota Riyanda.
Pemerintah Kota Sawahlunto berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di kota ini. Berbagai kebijakan dan program yang berpihak dan mendukung pendidikan akan segera diterapkan untuk memastikan bahwa setiap siswa memiliki kesempatan yang sama untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas.
Dengan adanya komitmen dan dukungan dari pemerintah kota, diharapkan SMP Negeri 5 Sawahlunto dan sekolah-sekolah lainnya di Sawahlunto dapat terus meningkatkan kualitas pendidikan dan melahirkan generasi yang cerdas, berakhlak mulia, dan siap bersaing di era global (ris1)