Wawako Sawahluto Jeffry Hibatullah

Wawako Jeffry Hibatullah Evaluasi Progul 100 Hari Kerja

Sawahlunto, TargetOnlineNews.Com – Jelang 100 hari kerja pimpinan daerah Sawahlunto, Wakil Wali Kota, Jeffry Hibatullah mulai menge­valuasi pelaksanaan program unggulan yang diusungnya bersama Wali Kota, Riyanda Putra. Meski baru menjabat selama satu bulan lebih, Wawako Jeffry Hibtullah menunjukkan keseriusannya dengan memimpin langsung rapat evaluasi bersama kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait di Ruang Rapat Balai Kota, Kamis (10/4/25).

Pada kesempatan itu Wakil Wali Kota Sawahlunto Jeffry Hibatullah melakukan verifikasi pencapaian kinerja program 100 hari terkhusus di sektor perbaikan jalan dan penerangan jalan dengan beraudiensi bersama perangkat daerah terkait yakni Dinas Perhubungan dan Dinas Pekerjaan Umum.
Dalam audiensi, Wawako Jeffry meminta tim teknis menjelaskan sejauh mana pencapaian dan kendala apa yang masih menghalangi.

“Kita ingin memastikan semua OPD sudah bergerak dan tahu apa yang harus dikerjakan. Program unggulan ini harus cepat terasa manfaatnya oleh masyarakat. Kita tidak bisa menunggu lama ,” tegas Jeffry Hibatullah di hadapan peserta rapat.

Jeffry juga menyampaikan adanya sejumlah laporan masyarakat terkait jalan dan lampu jalan yang termonitor melalui postingan di media sosial, diarahkan perangkat daerah agar menindaklanjuti laporan itu.

Seperti disampaiakan Walikota sebelumnya “Setiap ASN harus mampu merespons permasalahan yang ada dengan cepat dan tepat. Begitu ada laporan masya­rakat, jangan tunggu viral atau arahan pimpinan. Segera turun ke lapangan, lakukan verifikasi, sehingga kita langsung punya bahan pertimbangan untuk mencari apa saja alternatif solusi yang bisa dilakukan,” jelasnya.

Dikatakannya, Riyanda – Jeffry, sejak awal telah menegaskan bahwa program unggulan ini bukan sekadar janji kampanye, melainkan bentuk tanggung jawab, mewujudkan Sawahlunto yang maju, sejahtera dan bermarwah. “Kolaborasi dan kerja nyata jadi kunci keberhasilan. Kami ingin setiap langkah yang dilakukan memberi dampak langsung kepada ma­syarakat,” pungkas Jeffry (ris1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *